Pages

Senin, Juli 07, 2014

Yang Sangat Indonesia : Semangat Kekeluargaan dan Kebersamaan

Satu hal yang menurutku sangat Indonesia adalah semangat kekeluargaan dan kebersamaan. Itulah ciri khas Bangsa Indonesia yang sangat luar biasa dan patut untuk kita banggakan. Tingginya kepedulian sosial yang tumbuh dalam jiwa Bangsa Indonesia semakin menyuburkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan.

Wujud semangat kekeluargaan dan kebersamaan salah satunya adalah gotong royong. Mungkin banyak yang mulai menganggap bahwa semangat kekeluargaan dan kebersamaan mulai menipis saat ini. Namun menurutku, semangat kekeluargaan dan kebersamaan itu masih melekat kuat dalam hati dan jiwa Bangsa Indonesia. Mau bukti?

Salah satu contohnya adalah gotong royong membangun rumah warga. Membangun rumah warga yang dilakukan secara gotongroyong dan bergantian sampai kini masih membudaya di sebagian kecil masyarakat perdesaan. Mungkin untuk daerah perkotaan kegiatan gotong royong membangun rumah warga sudah tak pernah ditemui. Namun, bukan berarti masyarakat perkotaan tak lagi memiliki jiwa dan semangat gotong royong.

Saat ini di daerah perkotaan kian marak berbagai kegiatan yang mengusung semangat kekeluargaan dan kebersamaan. Wujud kegiataan yang banyak dilakukan adalah berbagi pada sesama. Banyak sekali kegiatan berbagi yang kian menjamur akhir-akhir ini, baik itu kegiatan yang dilakukan oleh perseorangan, komunitas maupun perusahaan atau yayasan.

Kita akan dapat melihat banyak sekali contoh nyata kegiatannya di masyarakat yang mengusung semangat kekeluargaan dan kebersamaan ini. Kita dapat melihat gerakan yang bertujuan berbagi buku pada anak-anak di berbagai daerah terpencil di Indonesia. Salah satu komunitas yang mempunyai kegiatan itu adalah Blogger Hibah Sejuta Buku (BHSB). Sampai dengan saat ini BHSB sudah membagikan buku ke berbagai daerah di Indonesia.


Terakhir, BHSB merayakan Hari Buku Nasional di Kediri dengan membagikan buku pada anak-anak korban letusan Gunung Semeru. Alhamdulillah, aku bangga bisa menjadi bagian dari BHSB dan telah ikut menyumbangkan beberapa buku. Semoga BHSB tetap dapat terus menjalankan aksinya agar kian banyak anak-anak di daerah terpencil yang bisa memperoleh buku bacaan dengan mudah.

Selain BHSB ada juga gerakan Buku Untuk Anak Bangsa (BuAB). Gerakan ini diselenggarakan oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) di Australia. BuAB ini merupakan bentuk kepedulian para pelajar dan masyarakat Indonesia di Australia terhadap kelangsungan dunia pendidikan di daerah terpencil. Selain itu BuAB bermaksud menunjang usaha pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan nasional melalui optimalisasi sumber daya manusia yang gemar membaca.

Masih soal buku, ada lagi gerakan yang dilaksanakan oleh Yayasan Pengembangan Perpustakaan Indonesia (YPPI). Yayasan ini memberikan bantuan pada masyarakat berupa sarana dan bahan bacaan untuk membuka sebuah tempat, khususnya di ruang publik, yang berfungsi untuk sarana rekreasi berupa aktivitas membaca. Untuk menyukseskan kegiatannya, YPPI bekerjasama dengan beberapa perusahaan yang peduli pada pendidikan anak, khususnya penyediaan buku bacaan bermutu.

Semangat kekeluargaan dan kebersamaan juga terlihat dari semangat dalam berbagi ilmu dan pengetahuan pada anak-anak yang kurang beruntung. Kegiatan berbagi ilmu tersebut kian berkibar melalui gerakan Akademi berbagi, Indonesia Menyala, Kelas Inspirasi dan sebagainya. Besarnya semangat kekeluargaan dan kebersamaan itu membuat gerakan-gerakan tersebut di atas kian berkembang. Kian banyak sukarelawan yang bergabung dalam gerakan-gerakan tersebut.

Selain itu ada juga komunitas yang melakukan gerakan donor darah gratis, ada juga Gerakan Mari Berbagi (GMB) yang merupakan gerakan moral untuk mengajak, mendorong dan memberi bukan mencaci maki tanpa solusi terhadap tantangan dan persoalan yang ada disekitar kita. GMB berupaya membuat perubahan mindset individu dan memberi pilihan pada para pemuda untuk memberikan kontribusinya terhadap masyarakat.

Masih sangat banyak gerakan atau kegiatan yang mengusung semangat kekeluargaan dan kebersamaan. Ada banyak contoh yang bisa kita sebutnya, seperti sahur on the road yang meski sudah dilarang tapi masih saja banyak yang melakukannya. Kita juga tak akan lupa bagaimana sigapnya kita semua dalam memberikan bantuan saat ada bencana yang menimpa saudara-saudara kita se-Tanah Air.

Spontanitas atas nama semangat kekeluargaan dan kebersamaan selama ini selalu berhasil menggerakkan semua elemen masyarakat untuk ikut memberikan bantuan, sebatas kemampuan masing-masing. Aku, sebagai bagian dari KEB telah beberapa kali juga ambil bagian untuk memberikan bantuan bagi korban bencana alam. Walau mungkin bantuan yang kuberikan tak seberapa, namun sungguh senang rasanya bisa ikut membantu.

Tentu saja masih banyak sekali contoh kegiatan nyata di luar sana yang bisa menggambarkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan di hati seluruh Bangsa Indonesia. Semangat yang tumbuh karena kesadaran bahwa kita semua adalah satu keluarga besar dalam wadah Negara Indonesia. Kebersamaan yang akan terasa semakin indah jika disertai dengan perasaan sebagai satu keluarga besar. Dan aku, sangat bahagia bisa menjadi bagian darinya.

Itulah yang sangat kurasakan dari negaraku tercinta, Indonesia.

Sumber foto BHSB
http://seputaraceh.com/read/11901/2012/09/28/program-hibah-buku-untuk-aceh
http://lifestyle.kompasiana.com/catatan/2013/06/20/semesta-berbagi-bersama-blogger-hibah-sejuta-buku-di-pulau-tegal-570517.html
http://blog.adikcilak.com/2012/12/08/blogger-hibah-sejuta-buku-di-taman-baca-monprei-peureulak-aceh-timur/
http://anazkia.blogdetik.com/2013/09/14/blogger-hibah-sejuta-buku-dan-kekuatan-blogger/




Artikel ini diikutsertakan pada Kontes Unggulan: Aku dan Indonesia.

14 komentar:

  1. Terima kasih atas partisipasi sahabat dalam Kontes Unggulan :Aku Dan Indonesia di BlogCamp
    Dicatat sebagai peserta
    Salam hangat dari Surabaya

    BalasHapus
  2. semanagat kebersamaan dan kekeluargaan bangsa ini harus selalu dijga

    BalasHapus
  3. Semoga menang ya bunda kontesnya,...:)

    BalasHapus
  4. jiaahhh,...kenapa typo ngetiknya, xixixiii....semoga menang ya mba Reni :)
    Semoga semangat kekeluargaan dan kebersamaan ini tetapterjaga di masa demokrasi pemilihan ini. amin

    BalasHapus
  5. mantab mba reni..tulisannya selalu bagus ...

    BalasHapus
  6. lomba kah ini?
    semoga menang ya mbak aamiin

    BalasHapus
  7. Tulisan yang bagus, apalagi ditengah suasana politik yang sedang 'panas' saat ini, semoga kekeluargaan bangsa Indonesia tetap utuh. Semoga.

    BalasHapus
  8. Kalau dangdut termasuk begitu Indonesia gak nih mbak Reni :)

    BalasHapus
  9. Apa kabar mbak Reni? Sepertinya semangat kekeluargaan itu di Indonesia udah mulai pudar ya?

    BalasHapus
  10. datang berkunjung salam ramadhan, sebentar lg idul fitri tiba sebelumnya saya mengucapkan minal aidin walfaidin mohon maaf lahir batin

    BalasHapus
  11. Semangat berbagi memang harus terus dikobarkan ya mbak :)

    BalasHapus
  12. Semangat kekeluargaan dan berbagi semoga tetap terjaga selalu ya mbak..

    Mbak Reni, selamat Idul Fitri, sy mohon maaf lahir batin ya.. :-)

    BalasHapus
  13. Ini semangat yg harus kita jaga bersama. di negara lain, gak ada lho...

    BalasHapus
  14. setuju,semangat kekeluargaan dan kebersamaan Itu merupakan ciri khas Bangsa Indonesia yang sangat luar biasa dan patut untuk kita banggakan.

    BalasHapus

Komentarnya dimoderasi dulu ya? Terimakasih sudah mampir dan meninggalkan jejak. (^_^)